Wabup Apresiasi Kinerja AKBP. Muhammad, SIK

Date:

Wabub Sumbawa Pada Sertijab Kapolres Sumbawa
Wakil Bupati Sumbawa, Drs. H. Mahmud Abdullah

Sumbawa Besar, Kabar Sumbawa–Atas nama pemerintah dan masyarakat Kabupaten Sumbawa, Wakil Bupati Sumbawa, Drs. H. Mahmud Abdullah menyampaikan apresiasi yang sangat mendalam terhadap kinerja AKBP. Muhammad, SIK selama menjabat sebagai Kapolres Sumbawa.

Dikatakan, meski dalam waktu yang sangat singkat, namun banyak mendapat simpati dari semua lapisan masyarakat Sumbawa. Bahkan karena seringnya berkhotbah di mesjid, mantan Kapolres Sumbawa telah dinobatkan sebagai Dea Guru oleh tokoh nasional Prof. DR. Din Syamsuddin.
“Masyarakat Sumbawa sangat terbuka, banyak kasus yang sudah diselesaikan, dan saya yakin semangatnya adalah untuk tau dan Tana Samawa. Sehingga mampu ditangani dengan baik,” kata Wabup.
Sebelumnya Wakil Ketua DPRD Sumbawa DR. A Rahman Alamudy, SH, MSi menilai bahwa kinerja mantan Kapolres Sumbawa telah mampu membangun semangat kebersamaan. Karena pada hakekanya Tau Samawa sangat berpegang teguh kepada adat dan budaya dalam mengembangkan persaudaraan dan kebersamaan.
Hal senada disampaikan wakil tokoh masyarakat Sumbawa, Harmono, SH.
“Satu tahun enam bulan, sepanjang pengamatannya sering turun ke TKP untuk menyelesaikan suatu persoalan, bahkan selalu aktif berkhutbah di mesjid-mesjid.
“Figur kepemimpinan yang bersahaja, supel, loyal dan aktif di berbagai kegiatan seperti olah raga, kegiatan sosial serta keagamaan,” ungkap Harmono yang juga pengacara kawakan di Sumbawa. (KS/YDS)
Baca juga:  Pansus DPRD Sampaikan Laporan Pembahasan Ranwal RPJPD 2025-2045

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Share post:

iklan DPRD iklan caleg

Populer

More like this
Related

PBK Tinggi Peminat, BLK Sumbawa Fokus Pada Kebutuhan Dunia Usaha/Dunia Industri

Sumbawa Besar, Kabarsumbawa.com - Dalam upaya mengatasi lonjakan pengangguran,...

Pansus DPRD Sampaikan Laporan Pembahasan Ranwal RPJPD 2025-2045

Sumbawa, Kabarsumbawa.com - Pembahasan Rancangan Awal (Ranwal) Rencana Pembangunan...

Tingkatkan Perlindungan Anak, DPRD Sumbawa Bahas Pembentukan Rumah Aman

Mataram, Kabarsumbawa.com - DPRD Kabupaten Sumbawa berkomitmen meningkatkan perlindungan...

6 Hotel Rekomendasi Infront untuk Akomodasi MXGP Sumbawa 2024

Sumbawa Besar, Kabarsumbawa.com - Seri ke 11 Motocross MXGP...